Tujuan Peraturan: Peraturan 7 memperbolehkan pemain melakukan tindakan secukupnya secara wajar untuk mencari bola yang berada dalam permainan setelah pukulan.
Namun pemain tetap harus berhati-hati, karena penalti tetap akan diterapkan apabila pemain melakukan tindakan yang berlebihan dan menyebabkan perbaikan atas kondisi yang mempengaruhi pukulannya selanjutnya.
Pemain tidak dikenai penalti apabila bolanya secara tidak sengaja bergerak dalam upaya mencari atau mengidentifikasinya, namun harus meletakkan kembali bolanya di posisi semulanya.